Sabtu, 22 Januari 2022

Rupa dan Warna Penaku

Pelatihan Belajar Menulis PGRI

Pertemuan ke3

Jumat, 21 Januari 2022

Gelombang 23 & 24

Tema 

 Blog dan You tube Mengantarkanku Menjadi Guru Inspiratif Terbaik Nasional

Narasumber : Rita Wati, S.Kom

Moderator     : Rosminiyati

 

Berikut profil narasumber kita hari ini : 
Beliau adalah guru informatika di SMP Negeri  2  Mendoyo Kab. Jembrana Prop. Bali, selain itu berprofesi di bidang ; Blogger, Writer, Moderator dan Youtuber.
Beliau juga  merupakan alumni Gel 10 Belajar Menulis PGRI yang diprakarsai oleh Om Jay.
Pertemuan kali ini diawali dengan perkenalan dari beliau dan yang paling asyik adalah beliau memberikan link yang berisi  vote, pertanyaan untuk para anggota pelatihan agar memberikan tanggapan satu atau dua kata tentang profil dirinya. Satu kata yang bisa saya ungkapan" Hebat" Karena beliau sangat ulet, gigih dalam berlatih sehingga bisa sukses seperti sekarang ini, berikut buku karya - karya beliau ( Ibu  Rota Wati, S.Kom ) :


Berikut juga contoh link you tube dan blog beliau ; 


http://www.ritapinang.my.id/2021/07/review-blog-walking-hasil-kelas-belajar.html

Sungguh sangat menginsfirasi narasumber kali ini tentunya untuk saya pribadi dan seluruh anggota pelatihan belajar menulis di gelombang 23 & 24 ini.
Menurut beliau menulis di blog dan membuat konten pembelajaran di you tube sangat bermanfaat sebagai ilmu jariyah ataupun amalan uang tidak pernah terputus selama ilmu tersebut masih dipakai dan dibutuhkan orang lain.


Strategi untuk diri kita sendiri supaya ide tidak berhenti/ bisa kembali mengalir dalam tulisan dengan rasa percaya diri adalah selalu dalam komunitas menulis, jika ingin percaya diri, karena semua tulisan kita akan di apresiasi dan blog walking baca alam, baca buku dan lainnya.
Pesan dari ibu Rita Wati, S.Kom ; 
Buanglah kata - kata negatif seperti ; minder, pesimis, mudah putus asa, tidak ada waktu, lelah dan yang lainnya, gantilah dengan kata - kata yang positif sehingga selalu ada motivasi dari diri kita sendiri.
Teruslah menulis dan wujudkan cita - cita, tuangkan ide dalam tulisan  dan biarkan tulisan menemukan takdirnya sendiri.
Tidak ada sesuatu yang mustahil di dunia ini, jika hari inibterlihat mustahil besok bisa jadi kenyataannya.


Salam literasi, semangat!!



Sri Mustari Handayani
Pangandaran















7 komentar:

  1. Bagus bunda, Saya sepakat dengan apa yg di tuliskan bunda. Tetap semangat dan lanjtkan kabhkah

    BalasHapus
  2. Ok.terima kasih kpd semuanya yang sdh membantu🙏🙏

    BalasHapus
  3. "Menulis harus dengan penuh Kesabaran ". Sebagai penulis pemula tekunlah dalam proses menulis . Daripada berfokus pada kesempurnaan ataupun idealisme, hendaknya kita mencoba untuk terus menulis semampunya disertai dengan konsistensi Maka kita akan memetik hasilnya

    cakep dan mantap.

    BalasHapus
  4. Top Bgt Bunda Sri Mustari,tetap semangat sampai pertemuan ke 30

    BalasHapus
  5. Terima kasih atas suportnya, smg sll d berikan kesehatan semuanya sehingga ttp bs berkarya🙏🙏

    BalasHapus

Pemasaran Buku

Pelatihan Belajar Menulis PGRI Pertemuan ke-19 Senin, 28 Februari 2022 Tema Pemasaran Buku Narasumber : Agus Subardana Moderaror    : Raliya...