Rabu, 19 Januari 2022

Menjadikan Menulis Sebagai Passion



Pelatihan Belajar Menulis PGRI
Pertemuan ke-2
Gelombang 23 & 24
Rabu, 19 - 01 - 2022
Tema
Menjadikan Menulis Sebagai Passion
Narasumber : Dra. Sri Sugiastuti, M.Pd
Moderator    :  Helwiyah


 Berikut profil dari Narasumber pada pertemuan kali ini:
Menulis menjadikan passion yang menjanjikan, karena ;
  • Kemampuan menulis dipandang sebagai indikator intelektualitas dan kematangan berfikir.
  • Profesi menulis adalah pekerjaan yang sangat dihormati dan dihargai secara sosial.
Kendala dan hambatan yang paling banyak dirasakan adalah ; 
  1. Merasa tidak berbakat menulis
  2. Tidak memiliki waktu
  3. Tidak memiliki ide
  4. Tidak mau di kritik
  5. Tidak mau menulis
Jika kita ingin menjadi penulis sebaiknya yang harus kita lakukan adalah; 
  • Read/ membaca, membaca banyak buku baik bersifat general/ umum maupun spesifik sesuai dengan background  akademik  ataupun pinterest pribadi kita.
  • Discuss/  bahas, ide dan gagasan yang kita butuhkan biasanya muncul saat kita mendialektikakan bahan bacaan yang kita baca dengan bacaan orang lai, dan sebaiknya kita memiliki mentor yang sangat baik
  • Look and feel/ lihat dan rasakan, baik secara langsung ataupun apa yang kita lihat dan baca dari media sosial
  • Sosialize/  bersosialisasi, dengan bersosialisasi berapa banyak pengetahuan, pengalaman kita dan kisah orang lain yang dapat kita serap
Persiapan menulis :
  1. Menggali dan menemukan beberapa gagasan ide, dapat di lakukan melalui pengamatan dari beberapa kejadian ataupun peristiwa yang terjadi, imajinasi dan kajian pustaka. Untuk mempermudah mendapatkan ide sebaiknya lakukan brainstorming/ bertukar pikiran.
  2. Menentukan tujuan, genre dan segmen pembaca, setelah menentukan gahasan atau ide , penulis harus menentukan tujuan menulis, genre yang diikuti dan target pembaca. Sasaran pembaca akan menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan warna tulisan.
  3. Menentukan topik, dilakukan setelah menetapkan untuk apa menulis, gendre apa yang di pilih dan siapa sasaran pembacanya.
  4. Membuat outline/ garis besar kerangka tulisan, kerangka tersebut merupakan bagian dari gambaran materi yang akan ditulis, karakter outline yang baik adalah memiliki kesederajatan yang logis, kesetaraan struktur, kesetaraan kepaduan dan penekanan.
  5. Mengumpulkan bahan materi/buku, penulis wajib  memiliki banyak buku sebagai sumber bacaan lain untuk memperkaya perspektif  dan referensi, juga srbagai bahan penambah ide/ gagasan yang dapat dikembangkan.
Menjadi seorang penulis itu harus sabar dan sebaiknya lebih fokus pada ketentuan  dalam proses menulis.
Setelah selesai menuliskan naskah kasar dari buku yang kita tulis tahap selanjutnya adalah editing, revising dan publishing.


4 komentar:

  1. Singkat padat jelas mantap
    Monggo mampir ke blog saya bunda
    https://mutmainahqiandra.blogspot.com/2022/01/menjadikan-penulis-sebagai-passion.html?m=1

    BalasHapus
  2. Mksh bunda...siap kita saling suport ya🙏🙏🙏

    BalasHapus

Pemasaran Buku

Pelatihan Belajar Menulis PGRI Pertemuan ke-19 Senin, 28 Februari 2022 Tema Pemasaran Buku Narasumber : Agus Subardana Moderaror    : Raliya...